19 Agustus yl, sepulang dari kantor, saya mampir di ATM BCA dekat lingkungan tempat tinggal saya. Tiba-tiba ada seorang wanita sambil menggendong anak mencegat saya dan berkata " Apakah bapak mau ambil uang. Berapa yg bapak mau ambil ? " Agak sedikit heran, saya jawab " cuma 200 ribu. " Kata wanita ini lagi , " Apakah bapak mau ambil 400 ribu ?" Kemudian dia jelaskan juga dia perlu transfer 400 ribu ke kakaknya dan sangat memerlukan uang , tp dia tidak punya rekening di BCA. Saya jadi ngerti ...dan saya beritahu " Ok, 400 ribu ngga apa2.
Setelah proses ini selesai, tiba2 terlintas dalam pikiran saya, pasti Tuhan Yesus ikut campur dalam semua ini....karena dari semula saya hanya mau ambil uang 200 ribu.
Dan benar saja....malam hari dan pagi harinya saya harus antar anak saya yg sakit ke dokter dan persis saya memerlukan uang 400 ribu rupiah. Tuhan sdh atur agar saya tidak bolak balik ke ATM BCA.
Saya juga merasa bersyukur melalui uang ; khususnya melalui ATM ( mesin ) Tuhan bisa pergunakan untuk melayani orang lain.
Puji syukur kepada Tuhan Yesus...